Partai NasDem Par Maluku Pung Bae: Waketum Saan Mustopa Dorong Kebersamaan dan Soliditas Partai



Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Provinsi Maluku resmi menggelar Pelantikan dan Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) I dengan mengusung tema “Sinergi Bersama Partai NasDem Par Maluku Pung Bae.”

Acara yang berlangsung khidmat dan penuh semangat ini menjadi momentum penting dalam memperkuat struktur organisasi serta memperteguh arah gerakan perubahan di Bumi Maluku.

Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Ketua Umum DPP Partai NasDem, jajaran pengurus pusat, Sekretaris Daerah Provinsi Maluku, Wakil Wali Kota Ambon, Ketua DPRD Provinsi Maluku, serta sejumlah pimpinan partai politik tingkat provinsi. Kehadiran seluruh struktur dari 11 DPD se-Maluku menunjukkan kuatnya semangat kebersamaan lintas elemen politik di daerah ini.

Dalam sambutannya, Ketua DPW Partai NasDem Provinsi Maluku, H. Hamdani Laturua, menegaskan pentingnya dedikasi dan integritas sebagai dasar perjuangan politik di tubuh Partai NasDem.

“Hari ini kita telah berbakti, menghibahkan diri kepada Partai NasDem. Dengan misi gerakan perubahan, kita harus memberikan yang terbaik. Nilai-nilai integritas wajib diterapkan di seluruh struktur partai,” ujar Hamdani.


Ia juga menekankan bahwa kebersamaan merupakan kunci utama dalam menjaga dan mempertahankan perolehan suara Partai NasDem di Provinsi Maluku.

“Kebersamaan adalah kekuatan kita. Dengan saling mendukung, kita bisa memastikan NasDem terus hadir membawa manfaat bagi masyarakat Maluku,” tegasnya.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum DPP Partai NasDem, Saan Mustopa, menyampaikan apresiasi dan harapan besar kepada kepengurusan DPW yang baru dilantik.

“Kami mengucapkan selamat kepada Ketua DPW yang baru saja dilantik. Kami berharap DPW Partai NasDem Maluku dapat memberikan kesejahteraan, kemaslahatan, dan kebaikan bagi masyarakat Maluku,” ujar Saan dalam sambutannya.

Saan juga menekankan pentingnya sinergi dan kolaborasi antarlembaga serta antarstruktur partai di seluruh tingkatan.

“Kemampuan untuk bekerja sama adalah hal yang sangat penting. DPP berharap DPW mampu mensinergikan dan mengelaborasikan seluruh struktur organisasi agar gerakan partai berjalan solid dan efektif,” tambahnya.


Dalam kesempatan tersebut, Saan turut menyampaikan apresiasi atas kerja keras DPW Partai NasDem Maluku pada Pemilu 2024, yang berhasil membawa NasDem menjadi salah satu kekuatan politik besar di provinsi tersebut.

“Kami berterima kasih atas kerja keras seluruh kader dan pengurus pada Pemilu 2024. Semoga langkah kita — yang lalu, hari ini, dan nanti — menjadi langkah baik menuju masyarakat Maluku yang semakin sejahtera,” tutupnya.

Dengan semangat “Sinergi Bersama,” pelantikan dan Rakerwil I Partai NasDem Maluku menjadi simbol tekad bersama untuk membangun partai yang solid, terbuka, dan berorientasi pada kesejahteraan rakyat. Partai NasDem Maluku meneguhkan komitmennya untuk terus hadir sebagai gerakan perubahan yang nyata bagi masyarakat dan daerah.

0 Komentar

Follow Akun Sosial Media Kang Saan

Instagram: saan_mustopa68 | Tiktok: saanmustopa